Sabtu, 28 Juli 2012

Bagaimana Memilih Sofa

Sofa, atau Couch (dalam Bahasa Inggrisnya), merupakan suatu perabot meubel atau furniture, yang difungsikan sebagai tempat duduk atau jika ukurannya cukup panjang atau besar, bisa juga dijadikan tempat tidur, yang dipakai baik untuk rumahtangga (perumahan) maupun perkantoran.


cuci sofa
Dijaman sekarang, sofa malah dapat dijadikan salah satu barang yang bisa menunjukkan kelas (class) si pemiliknya, baik itu dikalangan keluarga terlebih di perusahaan (kantornya). Sehingga jika terjadi kesalahan dalam memilih bentuk atau model sofa juga warnanya, akan menjadi sangat tampak mencolok, yang akhirnya dapat mempengaruhi maksud atau mengurangi -bahkan merusak keindahan ruangan dimana sofa ditempatkan.


Oleh karenanya, sungguh disayangkan jika dalam memilih sofa atau membeli sofa, seseorang hanya asal-beli saja. Mengingat harganya juga yang sangat bervariasi, dari yang termurah (kisaran harga sofa ratusan ribu) hingga puluhan juta -tentu saja dengan keistimewaan tersendiri.

Kami tidak untuk memaparkan tentang harga sofa murah, harga sofa lux, atau lain sebagainya, melainkan untuk memaparkan sedikit tips memilih sofa yang tepat dan baik. Dimana beberapa keuntungan akan didapat, misalnya saja: perawatan atau perbaikan sofa menjadi lebih bisa diminimalisir frekuensinya -karena bahannya yang berkualitas dan disesuaikan dengan perkiraan akan siapa saja yang bakal melabuhkan tubuhnya diatas sofa.


Umumnya model sofa yang dipilih adalah yang empuk, halus cover-nya, lembut, fleksibel dan mungkin, hangat. Mari kita lihat beberapa tips memilih sofa yang kami maksud yaitu :

  1. Dalam mencari atau memilih sofa, tentunya kita harus sudah menentukan ukurannya terlebih dahulu yang disesuaikan dengan luas atau besarnya ruangan sebagai "calon rumah" sofa.
  2. Desain modelnya harus disesuaikan dengan seksama, baik tentang bahannya -apakah kain, kulit atau lainnya.
  3. Jangan lupakan / abaikan tentang rangka dari sofa yang hendak kita pilih/beli. Pilihlah sofa yang memiliki struktur rangka yang kuat. Terlebih hal ini, erat hubungannya dengan keselamatan pengguna atau yang bakal mendudukinya. Maka, kita harus memilih sofa yang memiliki struktur rangka yang kuat.
  4. Usahakan untuk dapat menemukan untuk dipilih model sofa dengan bahannya yang mudah dibersihkan.
  5. Kita dapat menguji tingkat kelenturan pegas (perr / spring) dan busa dari sofa yang hendak kita pilih/beli. Karena sofa yang baik itu akan dapat mengikuti bentuk anatomi / posisi tubuh saat kita duduki, akan kembali ke posisi atau bentuk semula setelah kita duduki.
OK, mudah-mudahan informasi ini dapat bermanfaat. Dan mari kita melihat-lihat beberapa model sofa yang unik, aneh, kreatif juga lucu, mungkin juga gokilll berikut ini (bisa buat inspirasi memilih model sofa) :


Memilih sofa seperti ini..? Unik nan kreatif..!
Sofa seni esoterik
Sofa untuk peristirahatan terakhir ?

Sofa atau Mobil ?

Duduk diatas sofa yang dapat "merangkul"

Sofa atau bagasi belakang mobil?

Tidak ada komentar:

Posting Komentar